Senin, 19 Maret 2012

Hakuna Matata Di Darah JB-Rossi & Fans

SALAM FANS DUCATI JB ROSSI
Hakuna Matata Di Darah JB-Rossi & Fans
Sebelum jauh melebai, sebaiknya kita menyadari satu hal: Hiduplah Dengan Mimpi!! Jangan Hidup dalam Mimpi!!
Hidup dengan Mimpi: Terus berharap dan Berusaha mewujudkan mimpi dg tindakan nyata....
Hidup dalam mimpi: Terus berharap tanpa ada usaha, dan selalu melarikan diri tanpa nyali menghadapi...

Satu hal yang sudah terjadi adalah dalam kondisi JB Rossi terpuruk 2 tahun tanpa juara (2010-2011), khususnya parah di 2011, fans newbie Ducati JB Rossi tetap eksis memelihara mimpi, dgn terus mendukung JB Rossi tanpa henti sampai saat ini. Mendukung dengan tindakan nyata, tidak melarikan diri, tapi mau bermalu-malu menghadapi hujatan banyak hater. Biar para hater bicara apapun, inilah kenyataannya!! Fans Ducati JB Rossi --> Selalu Hidup Dengan Mimpi!!

Jika banyak yg komplain, tinggal tunjukkan saja di blog mana FBS mendukung mati-matian Stoner saat 2009-2010 dimana sedang terpuruk, tinggal tunjukkan sumbernya.. Maka kami FBR akan percaya bahwa 2008-2010 FBS tidak hidup dalam mimpi!!

-----------------------------

Hakuna Matata = don't worry for the rest of your life = jangan khawatir dgn sisa hidup anda... Jangan khawatir, hadapi dengan terus berpikir dan bertindak ke arah kemenangan... Lanjutkan hidup jangan ngumpet & ngabur!!

Hakuna matata
http://id.wikipedia.org/wiki/Hakuna_matata

"Hakuna Matata" adalah sebuah perkataan dalam bahasa Swahili yang biasanya diterjemahkan menjadi "jangan khawatir".

Hasil Googling:
http://www.successconsciousness.com/forums/thread-hakuna-matata-donot-worry

Hakuna matata! Artinya jangan khawatir. Meski ketika hidup terancam, jangan khawatir. Meski di tengah badai, Anda tidak perlu panik. Agak mudah utk mengatakan, kamu tau.... kalau saja hal itu mudah utk di lakukan, kalau saja cuaca badai dapat ditenangkan hanya mengatakan kata-kata. Jika saja Anda bisa berdiri dan mengatakan dengan PD: "MULAI HARI INI, AKU TIDAK AKAN MERASA KHAWATIR LAGI" - pastilah akan membuat hidup jauh lebih baik.

The Lion King (1994)
http://www.rottentomatoes.com/m/the_lion_king/

Salah satu animasi musikal Disney paling populer, The Lion King menyajikan kisah perjalanan anak singa menuju dewasa dan menerima takdirnya menjadi raja. Simba (disuarakan oleh Jonathan Taylor Thomas, lalu oleh Matthew Broderick) memulai hidup sebagai seorang pangeran terhormat, anak dari Raja yang kuat, Mufasa (disuarakan oleh James Earl Jones). Masa kecil bahagia bayi singa itu menjadi tragis ketika pamannya yang jahat, Scar (disuarakan oleh Jeremy Irons), membunuh Mufasa dan mengusir Simba dari kerajaan.

Di pengasingan, singa muda berteman sepasang sahabat yang lucu dan kikuk, Pumbaa si babi hutan (disuarakan oleh Ernie Sabella) dan Timon si luwak (disuarakan oleh Nathan Lane), ia dan dua temannya menjalani kehidupan hutan tanpa beban. Saat ia menginjak usia dewasa, secara misterius, dia dikunjungi oleh roh ayahnya, yang menginstruksikannya untuk mengalahkan si jahat Scar dan merebut kembali tahta yang sah.

-----------------------------

Ceritanya sedikit dianalogikan:
Karena terusir dari yamaha akibat penghianatan Jorge, Rossi pergi dari Yamaha bersama para musketeernya, JB Team... Tidak diperlakukan sebagai raja yang sesungguhnya, kata-kata JB Rossi hanya masuk sebagian ke telinga sombong milik Ducati (Vito bilang JB Rossi diakui sebagai musuh oleh Ducati team sepanjang 2011). Tapi Berkat team muskeeternya yang masih setia (Timon si luwak) dan juga para fansnya yg "dibilang" membabi buta (Pumbaa si Celeng), Rossi dan para teman setianya terus bernyanyi Hakuna Matata... Untuk terus menjaga mimpi, hidup dengan mimpi, agar bisa segera melewati torehan Agostini dikelas para raja!!!

Bersemangat pantang menyerah tanpa mengkhawatirkan kekalahan dan badai cemooh yang semakin nyaring terdengar... Sang Raja akan segera merebut kembali tahta-nya!!

Stoner, JoLor, Wilco, Suppo, dll: Rossi sudah bukan Lagi Alien... alias Rossi sudah jadi Simba yang terbuang!!

Mereka semua seakan lupa bahwa Rossi adalah juara dalam semua kelas yang diikuti, seakan lupa bahwa banyak olahraga lain yang juarannya jauh lebih tua dari usia Rossi. Biaggi, Baylis dan Checa bisa juara WSBK di usia > 38 tahun!!

Seakan lupa Rossi pernah bangkit dari kekalahan 2006-2007 utk juara 2X berurut di 800cc dan mungkin berlanjut jika tidak patah kaki di Mugello.
Seakan lupa JoLor juara 2010 dgn keuntungan Rossi patah kaki, Pedrosa patah bahu, Stoner stress dgn GP10-nya.
Seakan Lupa stoner juara 2011 dengan terlalu mudah saat hanya bersaing dengan JoLor, akibat hilangnya tekanan Pedrosa yang patah bahu dan terpuruknya Rossi di atas motor bobrok tanpa pengembangan 3 tahun berurut, ditambah awal musim sakit bahu.

Seharusnya tahun 2012 ini pembalap benar-benar berimbang, JoLor, stoner, pedrosa, spies (4 Alien Baru) dalam kondisi yang benar-benar fit... Dan juga Simba-h Rossi yg sehat wa-alfiat 100%. Jadi kalau bisa juara di 2012 dengan rival seluruh Aliens (baru) dalam kondisi sehat... Maka akan ada pengakuan dunia utk sang juara!!

Kalau JoLor juara di atas 1000cc, walau sedikit berbau JB Rossi, tapi sudah tdk bisa dibilang nyontek!! 1000cc sudah beda dgn 800cc... juara berarti kemampuan JoLor memang hebat.
Kalau stoner Juara di atas 1000cc, walau dikembangkan Pedrosa, tapi sudah bisa dikatakan hebat!! 1000cc lebih berat dari 800cc, satu dua laps bisa hebat.. tapi terus2an menang (20an laps) & juara maka stoner memang luar biasa.
Kalau Pedrosa Juara di atas 1000cc, maka akan hilang keragu2an semua orang tentang mental dan fisik pedrosa. Pedrosa akan diakui sebagai juara sejati di atas motornya sendiri..
Spies Juara diatas 1000cc, pastilah akan mendapat pengakuan bahwa memang spieslah yg mengembangkan M-1 1000cc, bukan jolor... dan semua orang tidak akan meragukan kemampuannya lagi, Juara WSBK dan Juara MotoGP.. luar biasa.

Kalau Rossi Juara?
Seorang rider tua, banyak hidup dengan mimpinya melewati Agostini, fansnya dianggap sakit mental dan lebay membabi buta, di atas motor baru GP12 Phoenix... maka semakin menunjukkan kelegendaannya... semakin menguatkan bahwa pembalap lain memang tdk bisa bikin motor, dan membuktikan bahwa motor bobrok Ducati GP7 benar-benar tidak dikembangkan dari 2008.

Kalau Rossi Kalah?
Memang bisa dikatakan jamannya sudah segera berakhir, dan JB Rossi sudah ditaklukkan oleh Desmosedici! Dan Ucapan Fans Stoner bahwa Hanya Stonerlah yg cocok utk Ducati layak diterima lapang dada oleh kita fans Ducati JB Rossi!!
Hanya stonerlah yg mampu juara dunia dengan Ducati.. tidak dengan pembalap lain!! Dan kita harus bisa hidup dgn kelemahan JB Rossi ini sepanjang jaman!! JB Rossi legenda yg ditaklukkan Ducati...!!

--------------

Hakuna Matata: Jangan Pernah Khawatir menjadi fans penjaga api ngepet ducati JB Rossi....
Hakuna Matata: Jangan Pernah Khawatir Menjadi cemoohan Fans pembalap lain...
Hakuna Matata: Jangan pernah khawatir mengepost tulisan selama tidak SARA dan melanggar aturan Moderator Admin
Hakuna Matata: Jangan Pernah Khawatir tulisan anda Jelek karena disinilah tempat Belajar ber-opini
Hakuna Matata: Jangan Pernah khawatir, karena tulisan anda akan lebih baik dari saya nantinya!!

Nippon Ganbatte: Jepang yg tidak pernah khawatir, dan terus berusaha utk bangkit dari keterpurukan, dan kembali untuk meraih kemenangan.
Rossifumi Ganbatte: Rossi yg tidak pernah khawatir utk berhenti berjuang meraih mimpinya melewati Agostini di kelas para Raja!

Fans Hakuna Matata = Fans Ganbatte = Fans yg tidak pernah khawatir medukung JB Rossi saat susah dan Menang!!!

Salam Ganbatte Hakuna Matata!!

6 komentar:

  1. jangan jangan jangan jangan KHAWATIR ! GOGOGOGOGOGO ROSSSI...

    BalasHapus
  2. fbr bkn fans karbitan apapun kondisi jag0annya biarpun ancur ataupun gak, tetep didukung. Ayeeee

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul jeng sumiati...

      Rossifumi Ganbatte...

      Hallo FBR?? Rossi OKEH....

      Kirik2 gudiken, wani silit wedi rai....

      Hapus
  3. sy selalu setia mendukung vr46.....

    "Hidup dalam mimpi": Terus berharap tanpa ada usaha, dan selalu melarikan diri tanpa nyali menghadapi...(mantap banget!!)

    BalasHapus
  4. wah filosofinya mantab banget nih!
    2 jempol keatas!

    BalasHapus
  5. Τhis iѕ a truly inspiring poѕt.
    Ӏ really am sincеrely impressеd wіth youг posts.
    You offer very helρful stuff. Kеeρ it up.
    Keep blogging. Really lоοking forωaгd
    to going thгough your neхt post.
    Here is my homepage orthopaedic shoes

    BalasHapus